Wednesday, June 22, 2016

Apa Saja Isi Kotak Hantaran atau Seserahan?



Foto : thewedding.id

Menjadi wedding blogger ala-ala dan tukang cetak undangan memang menyenangkan. Terkadang ketemu dengan customer yang unik-unik, kadang juga jadi tempat konsultasi baik dari customer undangan ataupun yang mampir untuk membaca blog ini. Gak jarang email saya jadi tempat curhat Mamah Dedeh seputar pernikahan. Senang juga bisa berbagi wawasan dan pengalaman seputar pernikahan, contohnya kayak seserahan.

Sebagai pemuda-pemudi yang baru pertama kali akan menikah, wajar dong tanya sana-sini. Saya juga dulu gak tahu apa itu seserahan atau hantaran, dan apa bedanya sama mahar. Hehehe.. Soal mahar secara lengkap kita bahas di lain waktu juga ya.



Apa Itu Hantaran / Seserahan ?

Secara tradisi, hantaran atau seserahan adalah barang-barang yang dibawa oleh pihak pria kepada mempelai wanita. Berbeda dengan mahar (mas kawin), seserahan tidak menjadi syarat sah-nya nikah. Kebanyakan pasangan terbalik kadang-kadang, terlalu bersemangat mempersiapkan hantaran / seserahan, tetapi saat ditanya KUA apa mahar pernikahan malah bingung. 

MAHARNYA APA YA? TOENK......

Jadi buibu, kakak kakak, adik adik, tolong dipersiapkan maharnya dulu ya. Soalnya itu yang wajib untuk ijab qobul. Seserahan mah selow ya, asal ada waktu belanjanya :D

Seserahan atau hantaran biasanya berupa kebutuhan sandang, pangan, dan papan bagi istri kelak. Mau diserahkan saat lamaran atau akad nikah boleh-boleh saja. Gak masalah. Walaupun seserahan diberikan oleh pihak pria, rasanya gak apa-apa kalau calon istri 'request' apa saja isi seserahannya, asal sesuai dengan kemampuan ya. Pengennya sih seserahannya Mac Book Air, tapi... tapi... tapi...... takut gak jadi dinikahin kalau calonnya gak shanggup. HAHAHAHA.... Amsyong dah kitorang!


Jenis Barang dalam Hantaran / Seserahan

Bagi yang masih bingung apa saja hantaran yang disiapkan, mungkin bisa nyontek daftar berikut ini :

1. Perlengkapan Mandi

Misalnya : sabun, pasta gigi, deodoran, handuk, shampoo, kondisioner, hair spa, dll.

2. Perawatan Tubuh

Misalnya : body lotion, body butter, parfum, minyak zaitun, pembersih wajah, dll

3. Make Up

Misalnya : lipstick, krim pelembab, bedak, foundation, blush on, eyeshadow, pensil alis, dll.

4. Pakaian Dalam

Misalnya : panty, lingerie, bra, sport bra (beda ya sama bra biasa), bra menyusui mungkin (deuh, visioner banget :D ), kaos kaki, dll.

5. Perlengkapan Pesta

Misalnya : tas pesta, sepatu pesta atau selop, gaun (atau bisa berupa kain kebaya).

6. Sprei, Bed Cover, atau Selimut

Buat kemulan, plis beli yang bagus :D

7. Peralatan Dapur

Misalnya : Piring, gelas, cangkir, wajan, spatula, pisau set, kitchen tools, talenan, dll.

8. Tas dan Sepatu (untuk sehari-hari)

9. Mukena, Tasbih, & Al-Qur'an

Khusus yang ini, ada beberapa pengantin yang menjadikan seperangkat alat sholat sebagai mahar. Namun jika tidak dijadikan mahar, boleh banget yang ini dijadikan seserahan. 

10. Buah-buahan

11. Makanan Khas Daerah

Misalnya : roti buaya (untuk betawi), ketan kuning, wajik, dodol, dll. Bisa disesuaikan dengan tradisi keluarga masing-masing.

12. Kue (Jajanan Pasar) atau Bolu

13. ...dan lain lain

Nah, ini yang paling saya suka! :))
Sebenarnya dalam seserahan ini perempuan boleh minta barang-barang hobinya juga lho. Misalnya suka jahit, boleh lah dihantarkan mesin jahit atau perlengkapannya. Kebetulan kalau saya kepingin ada hantaran buku. Kesempatan deh tuh, nge-list berbagai judul buku yang kepingin dibeli. HAHAHAHAHAHA.... Aji mumpung. Yes :D



Ngomong-ngomong soal jenis seserahan, ada juga lho yang memberikan perlengkapan rumah seperti kursi, meja, tempat tidur, atau lemari. Ada juga tradisi di wilayah betawi dan jawa yang memberikan hantaran berupa hewan ternak. Hal ini dimaksudkan sebagai bekal pengantin kelak untuk memulai hidup. Istilahnya, mereka diberikan asset hewan ternak supaya bisa dirawat, diternak, dan menghasilkan uang. Jaman sekarang masih ada gak ya?

Kemarin saya juga dapat beberapa pcs jarit (kain gendongan bermotif batik). Dikasih dari keluarga besar mas Kamekameha, katanya tradisi keluarga Betawi. Gak tahu buat apa, masih dikemas rapih sih. Mungkin kepakai buat nanti gendong anak ya, secara anak ciwik sekarang mah gak pakai jarit sehari-harinya. Hehehe...

Apakah Pihak Perempuan menyediakan Hantaran juga?

Seusai acara, biasanya pihak perempuan memberikan 'balasan hantaran' untuk pihak laki-laki. Namun bedanya, tidak begitu ribet seperti seserahan untuk perempuan. Balasan hantaran biasanya berupa makanan baik itu parsel buah, kue, dan lauk pauk. Jika perempuan ingin memberikan balasan berupa pakaian, sepatu, atau tas untuk pengantin laki-laki juga diperbolehkan kok.


Tips Belanja Barang Hantaran / Seserahan

1. Atur waktu belanja

Jadwalkan waktu untuk berbelanja barang hantaran. Berhubung jenis barang dan jumlahnya lumayan banyak, jadi belanja ini lumayan 'makan tenaga'. Bisa juga berbagi-bagi tugas dengan ibunda. Biasanya para ibu senang kalau masalah belanja yang satu ini. Hehehe...

2. Sesuaikan dengan selera mempelai perempuan

Ini penting banget nih! PENTING BANGET. Jangan sampai barang yang dibeli gak sesuai dengan selera atau kebiasaan yang dipakai sang perempuan. Misalnya, ia suka pakai lipstick yang natural, bingung dong kalau tiba-tiba dikasih lipstick merah gonjreng. Selain itu, perhatikan juga jenis wajah, aroma kesukaan, dan apakah sang mempelai perempuan memiliki sensitifitas tinggi terhadap produk tertentu. Nah, ada baiknya sang perempuan juga ikut berbelanja atau memberikan rekomendasi produk yang ia suka. Jadi barang seserahannya bisa terpakai semua.


3. Jangan ragu belanja online

Untuk masalah peralatan dapur, saya pribadi kemarin banyak belanja lewat online. Selain menghemat waktu, saya juga bisa membeli perlengkapan dapur dengan tema tertentu. Apalagi jaman sekarang lagi ngetren shabby chic atau peralatan dapur yang lucu-lucu gitu. Hihihihihihihihihihihihi gatel pengen belanja semuaaaaaaa :))))))))))

4. Gunakan voucher atau diskon

Jika kamu mendapatkan voucher untuk berbelanja, ini bisa dialokasikan untuk belanja barang hantaran. Lumayan kalau bisa lebih hemat budget belanjanya. Apalagi kalau belanja online tiap bulan suka ada promo diskon tertentu. Pokoknya berburu diskon serajin mungkin hehe.. Anyway sekarang ini biasanya diskon justru suka ada di tanggal tua. Rajin-rajin pantengin barang yang diincer ya..


5. Pikirkan kemasan hantaran

Setelah belanja barang-barang hantaran, perjuangan kamu gak selesai sampai di situ, karena kamu punya tugas untuk MEMBUNGKUSNYA. HAHAHAHAHA..... That's why jangan lupa pikirkan mau pakai kemasan hantaran seperti apa, lalu siapa yang menghiasnya. SIAPA? HAHAHAHA. Bersyukurlah jika kamu memiliki bakat tangan yang detil dan terampil. 

Kalau tangannya slebor kayak saya gimana? Nah lho! Mulailah mencari saudara atau teman yang bisa membantu kamu menghias hantaran atau bisa juga mencari jasa hias hantaran / hias parsel. 



Hantaran dari mas Kamekameha
Foto : Dokumentasi Pribadi


Ngomong-ngomong ini hantaran saya dari Mas Kamekameha saat menikah beberapa waktu lalu. Khasnya, ada dua pasang roti buaya karena kami menggunakan adat Betawi Bekasi. Roti buaya besar menggambarkan pengantinnya, yang kecil menggambarkan anak-anaknya kelak. Kenapa buaya? Kenapa gak panda atau koala? Hahaha

Karena menurut filosofi betawi, buaya adalah simbol kesetiaan. Buaya hanya akan menikah satu kali seumur hidupnya, semoga diharapkan kedua mempelai akan setia dengan satu pasangannya sampai akhir hayat hidupnya. Cieeeeee.........

24 comments :

  1. Tosss mbak, aku juga ada bukunya kemarin.. hihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahaha toss mba, mumpung dibeliin. Lumayan hehehe...

      Delete
  2. aku mau hantarannya...
    1 set kamera mwhahaahhaah
    (ini nyusahin namanya)

    mikirin hantaran dari sekarang ah. ntar klo dah ada calonnya ga repot2...
    Visioneeeeeerrrlaah

    ReplyDelete
  3. aku kira habis pisau set itu kitchen set.. bisa mundur teratur deh xD

    ReplyDelete
    Replies
    1. Rumahnya belum ada padahal, trus minta kitchen set :))

      Delete
  4. mbak, peralatan mandinya dobel hehe ada di poin nomor 1 & 6 :p

    btw, roti buayanya lucu bangeeet itu ada yg kecil. filosofinya ternyata bertentangan ya sm anggepan orang-orang, biasanya kan klo laki-laki ga setia dibilangnya buaya hahaha :p

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huwaaa hahahaaha iya maapken halu, segera aku edit.

      Delete
  5. ngelus dada pas baca point ke 5.. ternyata msih blm finish.

    ReplyDelete
  6. Halo Mba Widy, terima kasih buat postingannya, sangat membantu untuk menyiapkan pernikahan heheh
    Bakal banyak kepo-kepo postingan yang lain juga nih
    Salam kenal yaa...

    ReplyDelete
  7. Lots of interesting information I can find here.
    London Escorts

    ReplyDelete